Menu

Mode Gelap
Kasus Pembakaran Rumah Sempurna Pasaribu di Tanah Karo: Polda Sumut Tambah Tersangka Baru Polri Gunakan Teknologi Canggih untuk Seleksi Akpol 2024 Terungkap! Identitas dan Peran 2 Eksekutor dalam Pembakaran Rumah Sempurna Pasaribu Rektor UM Tapsel Kukuhkan 146 Guru Profesional, Kepala LLDIKTI Wilayah I: Jangan Berbisnis Apapun Di Sekolah Kejahatan Siber Merebak: Pembelajaran Preventif Masyarakat Kunjungan Mahasiswa MBS UIN Syahada Sidimpuan ke UMKM: Memahami Proses Bisnis dan Pemasaran Digital

Tapanuli Selatan

Bupati Tapsel Akan Terima Penghargaan Penanganan Stunting di Kota Semarang

badge-check


					Bupati Tapsel Akan Terima Penghargaan Penanganan Stunting di Kota Semarang Perbesar

TAPANULI SELATAN – Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Pasaribu akan menerima penghargaan terkait upaya Tapsel dalam menurunkan Stunting dari yang tinggi Prevalensi menjadi tertinggi Penurunan Prevalensi Stunting pada tanggal 28 Juni 2024 mendatang di Kota Semarang.

Penghargaan tersebut diterima oleh tiga unsur pimpinan di Sumut, yakni Bupati Tapsel, Ketua TP PKK Tapsel dan Bupati Simalungun. Hal tersebut disampaikan Bupati saat memimpin apel pagi gabungan di Lapangan Parade Komplek Perkantoran Pemerintah Tapanuli Selatan, Jalan Prof Lafran Pane, Sipirok, Senin (24/6/2024).

“Tentu semua itu tidak terlepas dari dukungan semua pihak, seperti awal saya menjabat, kita fokus kepada hal-hal yang menjadi prioritas dan sekarang semakin mengkerucut. Tidak hanya fokus akan tetapi semua pihak juga ikut terlibat. Hal sekecil apapun dalam sebuah pembangunan sangatlah bermakna,” ungkapnya.

Bupati Tapsel juga menegaskan dalam sebuah pembangunan ada saja yang tidak sesuai dengan harapan. “Baik itu saya pribadi sebagai Bupati atau bapak/ibu yang saya pimpin. Dalam hal kepemimpinan, saya berharap kedepan kita semakin bersinergitas, tentu untuk sama-sama menyukseskan Pilkada sampai berakhir masa jabatan saya dengan hadirnya pimpinan yang baru,” jelasnya.

Dolly juga menyampaikan bahwa beberapa bulan ini, Tapsel telah banyak menerima penghargaan, begitu juga kegiatan yang sedang berlangsung yaitu MTQ Tingkat Provinsi. “Pesan saya jadilah tuan rumah yang baik, berikan pelayanan dan kenyamaan bagi seluruh tamu kita,” pesan Dolly.

Disamping itu, Tapsel telah menjadi sejarah karena telah dua kali berturut-turut menerima penghargaan kecamatan terbaik se-Sumatera Utara, ujarnya.

Turut hadir pada apel gabungan, Plh Sekda, Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD, dan seluruh ASN.

Baca Lainnya

Maksimalkan Pengaruh Media Sosial, Staf Prokopim Tapsel Dilatih Tingkatkan Transparansi Publik

3 November 2024 - 14:58 WIB

Pemkab Tapsel Santuni Korban Longsor Di Angkola Selatan

24 Oktober 2024 - 22:48 WIB

Pasca Beredar Fitnah Lewat Postingan Medsos, Sejumlah Kalangan Gaungkan Save Bupati Dolly

12 Agustus 2024 - 02:30 WIB

Bupati Tapsel : Monumen Juang Benteng Huraba Sebagai Simbol Perjuangan dan Bukti Sejarah

12 Juli 2024 - 00:26 WIB

Pemkab Tapsel Raih WTP Ke-10 dari BPK RI

12 Juli 2024 - 00:24 WIB

Trending di Tapanuli Selatan