Menu

Mode Gelap
Kasus Pembakaran Rumah Sempurna Pasaribu di Tanah Karo: Polda Sumut Tambah Tersangka Baru Polri Gunakan Teknologi Canggih untuk Seleksi Akpol 2024 Terungkap! Identitas dan Peran 2 Eksekutor dalam Pembakaran Rumah Sempurna Pasaribu Rektor UM Tapsel Kukuhkan 146 Guru Profesional, Kepala LLDIKTI Wilayah I: Jangan Berbisnis Apapun Di Sekolah Kejahatan Siber Merebak: Pembelajaran Preventif Masyarakat Kunjungan Mahasiswa MBS UIN Syahada Sidimpuan ke UMKM: Memahami Proses Bisnis dan Pemasaran Digital

Mahasiswa

IMM Madina: PT SMGP Terbuai Dalam Kealfaan, Segera Tutup!

badge-check


					Sulhan Batubara Ketua Umum Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah  Mandailing Natal Perbesar

Sulhan Batubara Ketua Umum Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Mandailing Natal

PT Sorik Marapi Gheotermal Power (SMGP) dinilai terbuai dalam kealfaan sehingga terjadi kebocoran pipa gas yang berujung kematian.

Pernyataan ini disampaikan oleh Sulhan Batubara selaku Ketua Umum Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Mandailing Natal (PCIMM Madina) kepada zonaintelektual.com.

Sulhan menyampaikan turut berduka cita sedalam dalamnya atas peristiwa yang menimpa masyarakat di sibanggorjulu, Madina akibat kebocoran pipa gas tersebut.

“Turut berduka cita sedalam dalamnya atas peristiwa yang menimpa saudara saudari kita di sibanggor julu, akibat dugaan kebocoran pipa gas perusahaan tambang SMGP di bumi gordang sambilan”. Ucap Sulhan (26/01/21).

Lanjut Sulhan mengingatkan kepada pihak perusahaan untuk bertanggung jawab kepada korban terkhusus kepada keluarga korban yang meninggal.

“Kami minta kepada pemilik perusahaan SMGP segera bertanggungjawab, jangan hanya mengerok hasil bumi gordang sambilan”. Lanjut Sulhan

Tak luput dari perhatian PC IMM MADINA juga meminta kepada pihak yang berwenang diharapkan segera menyelidiki dan menindaklanjuti kejadian ini.

Diminta Segara Ditutup

Seperti pemberitaan baru baru ini terkuak bahwa PT SMGP selama ini tak kooperatif dengan pemerintah daerah terkait urusan Amdal dan keselamatan warga sekitar

Sehingga terjadilah kemarin kejadian yang tak diinginkan yakni 5 orang tewas dan puluhan lainnya pingsan akibat keracunan gas dari pipa gas yang bocor milik PT SMGP yang berkedudukan di Madina.

Sebelumnya juga terdapat informasi bahwa kejadian seperti ini bukanlah yang pertama kali terjadi.

Pada tahun 2019 yang lalu dua warga meninggal dunia karena tercebur di kolam bekas galian panas bumi PT SMGP.

Berangkat dari inilah PC IMM MADINA meminta untuk segera menutup PT SMGP karena memiliki track record yang jelek.

Baca Lainnya

Mantap! IMM Sumut Bantu Masyarakat Terdampak Banjir di Padangsidimpuan

16 Maret 2025 - 23:43 WIB

Banjir Padangsidimpuan: IMM Apresiasi Penanganan Cepat Pemko dan Forkopimda

15 Maret 2025 - 16:31 WIB

IMM Dukung Program Bupati dan Wakil Bupati Padang Lawas

3 Maret 2025 - 19:30 WIB

Ayah Adrian Mahasiswa yang Ditangkap Kasus Penipuan Mengaku Sebagai Korban

23 Februari 2025 - 16:12 WIB

PC IMM Tapsel-Psp Desak Rektor UM-Tapsel Usut Tuntas Terkait Skandal Penipuan Uang UKT

22 Februari 2025 - 17:41 WIB

Trending di Mahasiswa