Menu

Mode Gelap
Kasus Pembakaran Rumah Sempurna Pasaribu di Tanah Karo: Polda Sumut Tambah Tersangka Baru Polri Gunakan Teknologi Canggih untuk Seleksi Akpol 2024 Terungkap! Identitas dan Peran 2 Eksekutor dalam Pembakaran Rumah Sempurna Pasaribu Rektor UM Tapsel Kukuhkan 146 Guru Profesional, Kepala LLDIKTI Wilayah I: Jangan Berbisnis Apapun Di Sekolah Kejahatan Siber Merebak: Pembelajaran Preventif Masyarakat Kunjungan Mahasiswa MBS UIN Syahada Sidimpuan ke UMKM: Memahami Proses Bisnis dan Pemasaran Digital

Info Beasiswa

Kuliah S1 Di Jepang Gratis Dengan Beasiswa ABP, Cek Caranya!

badge-check


					Doc. International Test Center (ITC) Perbesar

Doc. International Test Center (ITC)

Tak hanya terkenal dengan bunga Sakuranya, ternyata Jepang merupakan salah satu negara tujuan yang paling diminati pelajar Indonesia untuk melanjutkan studi, lho!

Selain karena budayanya yang unik, kualitas pendidikan yang bagus menjadi daya tarik utama mereka untuk melanjutkan studi di sini.

Beberapa universitas terkenal di Jepang yang menjadi incaran pelajar Indonesia, di antaranya University of Tokyo, Tokyo Institute of Technology, Kyoto University, Osaka University, dan masih banyak lagi.

Kurikulum program ABP Shizuoka menekankan pada pendidikan antar-dispilin yang seimbang dengan berfokus pada kombinasi keahlian teknis, kepiawaian dalam praktik bisnis, berpikir ilmiah, dan keterampilan interpersonal sehingga para siswa tumbuh sebagai penghubung antara Shizuoka dengan negara asal mereka.

Dengan kurikulum kolaborasi industri-akademi yang unik, para kandidat terpilih akan terhubung dengan berbagai perusahaan global melalui sejumlah kegiatan di dalam dan luar kampus seperti: magang, ceramah, seminar, dan lokakarya yang diadakan oleh pakar bisnis dari perusahaan.

Selain itu, program ABP juga menawarkan konseling dari tahun pertama kuliah bagi penerima beasiswa guna membangun jalur karier yang jelas setelah lulus nantinya.

Selama enam bulan pada semester pertama, para penerima Beasiswa ABP Shizuoka akan mendapatkan pelajaran intensif bahasa Jepang dan pelajaran dasar ABP.

Selanjutnya pada tujuh semester berikutnya (selama 3,5 tahun), akan dilaksanakan pembelajaran dalam bahasa Jepang, kuliah umum dan program pembelajaran aktif ABP, magang di perusahaan Jepang, serta proyek riset kelulusan.

Cakupan Beasiswa ABP Shizuoka

  1. Bebas biaya pendaftaran dan biaya masuk.
  2. Gratis biaya perkuliahan untuk tahun pertama. Untuk tahun kedua hingga keempat, terdapat potongan biaya perkuliahan mulai dari 50% hingga 100% (berdasarkan penilaian tahunan terhadap prestasi akademik).
  3. Tersedia juga uang saku ABP Bulanan untuk semua mahasiswa tahun pertama serta peluang pendanaan lain yang disponsori oleh pemerintah dan perusahaan.

Baca Lainnya

Ada Beasiswa Rp 36 Juta Selama Dua Tahun di 10 Kampus Ini

18 April 2021 - 14:24 WIB

Cargill Global Scholars

Ada Beasiswa Santri Berprestasi, Cek Kuota dan Kampusnya Disini!

17 Maret 2021 - 19:41 WIB

Beasiswa Santri Berprestasi

Beasiswa KSE Beri Tunjangan Rp.750 Ribu, Segera Daftar!

22 Februari 2021 - 17:59 WIB

Beasiswa KSE Beri Tunjangan 750 Ribu

Kuota KIP kuliah 2021 Sebanyak 400.000, Ini 7 Cara Registrasinya

6 Februari 2021 - 14:02 WIB

Kuota KIP kuliah 2021 Sebanyak 400.000

Beasiswa S1 Singapura, Biaya Hidup Ditanggung Hingga 68 Juta

2 Februari 2021 - 13:39 WIB

Beasiswa S1 Singapura
Trending di Info Beasiswa